Wujudkan Impian Anak Talang Aur Dengan Membangun Madrasah

Terkumpul Rp 20.000 dari Rp 150.000.000

621 hari lagi

Informasi Penggalang Dana

Penggalang Dana

ALMUALLIF

ALMUALLIF

Identitas terverifikasi
Rencana penggunaan dana
Wujudkan Impian Anak Talang Aur Dengan Membangun Madrasah

Wujudkan Impian Anak Talang Aur Dengan Membangun Madrasah

Terkumpul Rp 20.000 dari Rp 150.000.000

621 hari lagi

Informasi Penggalang Dana

Penggalang Dana

ALMUALLIF

ALMUALLIF

Identitas terverifikasi
Rencana penggunaan dana

Cerita

Penerima dana: Madrasah Al-lslam

Assalamualaikum wr. wb, perkenalkan saya Almualif merupakan salah satu pengurus dari Madrasah Diniyyah Lembaga Pendidikan Al Islam. Sejarah Madrasah Diniyyah Lembaga Pendidikan Al Islam awalnya dibangun pada tahun 1960 dengan menggunakan dana swadaya masyarakat.

Bangunan Madrasah Dinniyyah awalnya hanya dalam bentuk semi permanen saja. Tetapi, seiring banyaknya peminat masyarakat yang ingin menyekolahkan anaknya di Madrasah Diniyyah, ruang kelas belajar yang ada tidak cukup untuk menampung murid dan perlu adanya renovasi untuk penambahan ruangan belajar.

Di tahun 1995, Madrasah Diniyyah berhasil untuk menambahkan ruang kelas belajar, dan itu juga mendapatkan bantuan dari para wali murid dan juga masyarakat umum. Pada tahun 2000, pengurus Madrasah mencoba untuk mengajukan permohonan kepada pemerintah provinsi Sumatera Selatan dan pemerintah Kabupaten Ogan Ilir.

Alhamdulillah, permohonan yang diajukan oleh pengurus Madrasah di kabulkan oleh pemerintah untuk mendapatkan dana alokasi untuk merenovasi gedung dari semi permanen hingga menjadi bagunan permanen.

Murid-murid di Madrasah pun ikut melonjak bertambah, sedangkan terkait biaya iuran dan biaya pendidikan yang kami miliki saat ini sangatlah kurang, bahkan tidak cukup untuk menunjang belajar mengajar, serta prasarana maupun fasilitas belajar seperti Madrasah pada umumnya.

Hal tersebut dikarenakan banyak wali muridnya yang merupakan dari keluarga kalangan tidak mampu. Begitupun dengan jasa guru dan para ustadz dan ustadzahnya hanya mendapatkan penghasilan dibawah dari standar gaji guru pada umumnya.

Kondisi gedung madrasah saat ini sudah sangat memprihatinkan, bahan bangunan sudah banyak yang rapuh dan lapuk, begitu juga dengan peralatan mengajar dan belajar juga rapuh dikarenakan usia dari barang tersebut. Untuk Mushola dan ruangan ibadah juga belum memiliki tempat tersendiri dan masih memanfaatkan ruangan kelas yang ada.

Untuk tempat sumur air bersih, berwudhu dan kamar mandi juga tidak dimiliki oleh Madrasah, apalagi pakaian seragam anak didik di Madrasah baru sebagian saja yang ada.

Hal itu tidak mematahkan semangat para pengajar, mereka berupaya keras untuk tetap mengajar dan dapat menjalankan kegiatannya sesuai dengan harapan para pengurus serta orangtua murid, walaupun dengan kondisi yang kami miliki jauh dari kata cukup.

Maka dari itu, saya sebagai salah satu pengurus Madrasah membuat galangan dana ini untuk mewujudkan dan membantu untuk mencari rezeki agar anak didik Madrasah tetap terus belajar.

Berbagai macam cara telah kami peroleh untuk mendapatkan bantuan, seperti dari mengajukan permohonan ke pemerintah untuk dapat bantuan, serta membuat iklan di beranda media sosial yang kami miliki seperti Facebook agar para donatur dapat melihat kami.

Kami membutuhkan dana sebesar Rp 150.000.000, jika galangan dana ini berhasil, kami akan menggunakan dana tersebut untuk memenuhi kebutuhan Madrasah yang meliputi:

1. Fasilitas Madrasah, yang terdiri dari Meja, kursi, papan tulis, lemari sebesar Rp 30.000.000
2. Pembangunan Mushola Rp 30.000.000
3. Pembuatan Sumur dan Toilet Rp 30.000.000
4. Pembelian seragam anak didik Madrasah Rp 30.000.000
5. Renovasi fisik gedung & biaya operasional pembangunan Rp 25.000.000
6. Upah Jasa Pembersihan Lahan setelah renovasi Rp 5.000.000

“Masih banyak hal penting yang belum kami realisasikan, seperti Mushola, air sumur dan Toilet. Padahal itu sangat penting. Ucap pengurus”

1x melakukan kebaikan sama dengan pahala selamanya. Semoga pada calon donatur dapat menyalurkan kebaikan terhadap anak didik kami, kami berterimakasih dan mendoakan anda agar kebaikan yang anda berikan dapat bermanfaat bagi kami semua.

Salurkan kebaikan Anda, mari berdonasi
Dengan langkah berikut:

1. Klik Tombol "DONASI SEKARANG"
2. Masukan Nominal yang ingin didonasikan
3. Pilih Metode Pembayaran:
- Pilih Bank jika menggunakan Virtual Account (BNI/Mandiri/BCA/Permata)
- Pilih E-Wallet (GoPay/ShopeePay/OVO/Linkaja/DANA)
4. Segera transfer sesuai pilihan Anda sebelum waktu transfer yang disediakan berakhir







Kabar Terbaru
Sedang memuat
...

Do'a-Do'a #SobatBerkat
Sedang memuat
...

Fundraiser

Fundraiser adalah pertolongan dalam bentuk pengumpulan dana dari galang dana yang sudah ada. Yuk menjadi Fundraiser dari galang dana ini!

Sedang memuat
...

Volunteer

Volunteer adalah pertolongan dalam bentuk aktifitas update kabar terbaru dari galang dana yang sudah ada. Yuk bantu galang dana ini!

Sedang memuat
...

Donatur
Sedang memuat
...