
Kotak Dana
Kotak dana adalah istilah yang digunakan rumah berkat sebagai pengganti halaman kampanye.
Kotak dana merujuk pada halaman kampanye sedangkan galang dana adalah aktivitas yang dilakukan oleh anda (penggalangan dana) untuk mengumpulkan donasi dari masyarakat untuk tujuan tertentu.
Siapa pun dapat membuat kotak dana, baik individu maupun organisasi/ perusahaan.
Cara galang dana untuk kategori medis & kesehatan adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi rumah berkat atau kunjungi situs www.rumahberkat.com
- Buat akun atau login: Jika belum memiliki akun rumah berkat, buat akun terlebih dahulu. Jika sudah memiliki akun cukup masuk dengan akun anda.
- Klik tombol “galang dana” pada halaman utama
- Pilih kategori “galang dana orang saklit”
- Muncul popup terkait ketentuan rumah berkat, klik tombol “lanjutkan”
- Isi detail kotak dana: anda diminta untuk memberikan informasi sesuai tujuan anda menggalang dana.
- Langkah 1 - tujuan: Isi data siapa yang sakit
- Langkah 2 - detail pasien: Isi data pasien dan kondisinya.
- Langkah 3 - riwayat medis: Isi data terkait informasi medis pasien seperti rawat inap, alamat rumah sakit, upaya pengobatan, dan sumber biaya pengobatan.
- Langkah 4 - judul: isi judul kotak dana dan unggah foto utama.
- Langkah 5 - cerita: isi detail cerita dan unggah foto pendukung.
- Langkah 6 - ajakan: isi ajakan untuk berdonasi.
- Langkah 7 - target donasi : isi jangka waktu galang dana dan target donasi.
- Tinjau kembali cerita pada halaman ringkasan penggalangan, jika sudah sesuai, centang syarat & ketentuan kemudian klik tombol “lanjutkan”
- Anda akan mendapatkan notifikasi bahwa kotak dana berhasil dibuat dan menunggu persetujuan dari rumah berkat.
- Anda akan diarahkan ke halaman home atau pengaturan kotak dana untuk melakukan verifikasi.
Cara galang dana untuk kategori medis & kesehatan adalah sebagai berikut:
- Langkah 1 - Tujuan
- Anda diminta untuk menjelaskan siapa yang sakit dengan beberapa pilihan yang anda dapat pilih:
- Saya sendiri: Jika anda sendiri yang sakit. Pilih opsi ini.
- Keluarga yang satu KK dengan saya: Jika anggota keluarga yang sakit dan terdaftar dalam KK yang sama dengan anda.
- Keluarga Inti (Ayah/Ibu/Kakak/Adik/Anak): Jika anggota keluarga inti yang sakit dan telah memiliki KK terpisah dengan anda, pilih opsi ini
- Selain pilihan diatas: kondisi tidak sesuai dengan opsi diatas, anda dapat memilih opsi ini
- Masukkan nomor ponsel anda yang aktif
- Informasi kerabat terdekat (optional)
informasi tentang kerabat terdekat yang dapat dihubungi- Hubungan
- Nama Lengkap
- Nomor Hp
- Anda diminta untuk menjelaskan siapa yang sakit dengan beberapa pilihan yang anda dapat pilih:
- Langkah 2 - Detail pasien
- Nama pasien: Tuliskan nama lengkap dari pasien yang sedang sakit atau kondisi yang memerlukan perawatan medis.
- Penyakit atau kondisi yang diderita:: Jelaskan dengan jelas jenis penyakit atau kondisi medis yang sedang dialami oleh pasien.
- Langkah 3 - Riwayat Medis
- Apakah pasien sedang menjalani rawat inap? Pertanyaan ini menentukan apakah pasien sedang dirawat di rumah
sakit atau tidak.
- Jika tidak, tidak ada pertanyaan tambahan.
- Jika ya, maka ada pertanyaan tambahan mengenai tempat rawat inap
- Alamat tempat tinggal: isi alamat tempat tinggal pasien.
- Pilih provinsi
- Pilih kota/kabupaten
- Pilih kecamatan
- Kode pos
- Upaya pengobatan yang sudah atau sedang dilakukan: jelaskan upaya pengobatan atau perawatan medis yang telah atau sedang dilakukan untuk kondisi pasien. Misalnya, operasi,terapi,pengobatan tradisional.
- Darimana sumber biaya pengobatan/perawatan yang telah dilakukan sebelumnya?:
- Biaya mandiri: biaya pengobatan atau perawatan medis ditanggung secara mandiri oleh pasien atau keluarganya.
- Asuransi (BPJS dan/ atau swasta): biaya pengobatan atau perawatan medis ditanggung oleh asuransi kesehatan, baik BPJS maupun swasta.
- Apakah pasien sedang menjalani rawat inap? Pertanyaan ini menentukan apakah pasien sedang dirawat di rumah
sakit atau tidak.
- Langkah 4 - Judul
- Beri Judul untuk galang dana ini: tentukan judul yang mencerminkan tujuan dan urgensi penggalangan dana.
- Upload foto utama (cover) penggalangan dana: Unggah foto yang menjadi gambar utama atau cover dari penggalangan dana anda. Pastikan foto tersebut menarik perhatian dan menggambarkan secara jelas mengenai tujuan atau kondisi yang ingin anda galang dana.
- Langkah 5 - Cerita
- Bagian 1
- Ceritakan tentang dirimu dan pasien: ceritakan mengenai diri anda, hubungan anda dengan pasien serta latar belakang kondisi yang sedang dihadapi. Ceritakan secara detail.
- Upload Foto Dirimu dan Pasien: unggah foto pendukung yang berkaitan dengan cerita.
- Bagian 2
- Jelaskan tentang penyakit pasien dan kondisinya dari awal pasien menderita sakit hingga kondisi terkini! Sampaikan dengan jelas dan terperinci bagaimana awal mula pasien menderita sakit, gejala yang muncul, diagnosis yang diterima, serta perubahan kondisi hingga saat ini. Jelaskan dampak yang dirasakan oleh pasien dan keluarga secara emosional, fisik, dan finansial.
- Upload foto penyakit pasien dan kondisi dari awal hingga kondisi terkini: unggah foto pendukung yang berkaitan dengan cerita.
- Jelaskan detail upaya pengobatan apa saja yang telah dilakukan sejak awal hingga kini: Sertakan informasi lengkap mengenai semua jenis pengobatan dan perawatan medis yang telah diterapkan pada pasien sejak awal menderita sakit hingga saat ini. Jelaskan jenis terapi, operasi, obat-obatan, dan tindakan medis lainnya yang telah dilakukan serta respons pasien terhadapnya.
- Upload foto upaya pengobatan yang telah dilakukan sejak awal hingga saat ini: unggah foto pendukung yang berkaitan dengan cerita.
- Bagaimana keadaan keluarga dan lingkungan hidup pasien?: Jelaskan dampak penyakit pasien terhadap keadaan keluarga. Sampaikan tantangan yang dihadapi oleh keluarga dalam merawat pasien serta dukungan yang mereka butuhkan.
- Upload foto pasien yang sedang beraktivitas dengan keluarganya: unggah foto pendukung yang berkaitan dengan cerita.
- Bagian 3
- Jelaskan bagaimana kondisi setelah pasien mengidap penyakit? Terangkan perubahan fisik pasien dan gambarkan dampak penyakit terhadap aktivitas sehari-hari.
- Upload foto pasien yang sedang sakit: Unggah foto pendukung yang berkaitan dengan cerita.
- Berapa biaya yang dibutuhkan dan bagaimana rencana penggunaannya?: Sampaikan perkiraan biaya secara rinci untuk semua aspek pengobatan, perawatan, dan kebutuhan pasien. Jelaskan dengan jelas bagaimana dana yang terkumpul akan digunakan untuk biaya pengobatan, pemeriksaan medis, obat-obatan, biaya rumah sakit, atau kebutuhan khusus lainnya.
- Jelaskan alasan pasien membutuhkan dana tersebut: Terangkan secara terperinci mengapa pasien dan keluarganya membutuhkan dukungan keuangan. Jelaskan tantangan yang dihadapi dalam membiayai pengobatan dan perawatan, serta mengapa bantuan finansial sangat penting bagi kesembuhan pasien.
- Upload foto pendukung alasan pasien membutuhkan dana tersebut: Sertakan foto-foto atau gambar lain yang mendukung alasan pasien membutuhkan dana. Foto ini dapat berupa bukti-bukti medis, kwitansi pengeluaran medis, atau gambar lain yang menunjukkan kondisi dan kebutuhan pasien secara nyata.
- Bagian 4
- Tulis doa, harapan, dan cita-cita untuk pasien yang mengidap penyakit: Sampaikan harapan dan doa untuk pasien, ceritakan impian dan tujuan yang ingin dicapai setelah sembuh dari penyakit ini.
- Upload foto doa, harapan dan cita-cita untuk pasien yang mengidap penyakit: Unggah foto yang menunjukkan momen doa, harapan, atau cita-cita bersama pasien dan keluarga.
- Bagian 1
- Langkah 6 - Ajakan
- Tuliskan Ajakanmu di Sosial Media: tulis ajakan yang menarik dan memotivasi untuk dibagikan ke sosial media.
- Langkah 7 - Target Donasi
- Tentukan Lama Galang Dana berlangsung: Pilih periode waktu yang dianggap cukup untuk mencapai target donasi.
- Tentukan Perkiraan Rencana Target Donasi: Jumlah dana yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan yang dijelakan dalam cerita penggalangan dana.
Berikut adalah langkah-langkah untuk membuat halaman kotak dana kategori lainnya:
- Buka aplikasi rumah berkat atau kunjungi www.rumahberkat.com menggunakan perangkat anda.
- Buat Akun atau Login: Jika Anda belum memiliki akun Rumah Berkat, Anda perlu membuat akun terlebih dahulu.
- Klik tombol *Galang Dana* pada halaman utama
- Pilih Opsi *Galang Dana lainnya*
- Klik Kategori Galang dana sesuai tujuan galang dana Anda.
- Muncul popup contoh penggalangan dana,, Klik tombol “lanjutkan”
- Isi detail Kotak Dana : Anda akan diminta untuk mengisi formulir dengan detail galang dana Anda , sebagai berikut:
- Langkah 1 - Tujuan: mengisi data terkait donasi ditujukan kepada siapa, dan centang syarat ketentuan
- Langkah 2 - Penerima: mengisi data penerima manfaat.
- Langkah 3 - Judul: mengisi judul kotak dana dan unggah foto utama kotak dana.
- Langkah 4 - Cerita: mengisi detail cerita kotak dana, unggah foto pendukung.
- Langkah 5- Ajakan: mengisi ajakan untuk berdonasi di sosial media.
- Langkah 6- Target Donasi: mengisi jangka waktu kotak dana dan target donasi
- Anda dapat tinjau kembali cerita pada halaman ringkasan penggalangan, jika sudah sesuai centang syarat dan ketentuan kemudian klik tombol “lanjutkan”
- Anda mendapatkan notifikasi kotak dana berhasil dibuat dan menunggu persetujuan dari tim rumah berkat.
- Anda akan diarahkan ke halaman Home atau pengaturan kotak dana untuk melakukan verifikasi.
Langkah-langkah untuk galang dana lainnya disesuaikan dengan tujuan dan kebutuhan spesifik penggalangan dana.
Berikut adalah contoh penjelasan langkah-langkah untuk galang dana lainnya (kategori kegiatan sosial) untuk berbagai tujuan:
- Langkah 1 - Tujuan
- Donasi akan ditujukan kepada
- Acara/Gerakan/Kegiatan/Program: Galang dana untuk mendukung acara, gerakan, kegiatan, atau program tertentu yang memiliki tujuan yang jelas.
- Biaya operasional lembaga/yayasan: bantuan untuk menutupi biaya operasional lembaga atau yayasan, termasuk biaya administrasi, biaya gaji staf, biaya sewa ruang kantor, atau biaya operasional lainnya.
- Bantuan/santunan:bantuan atau santunan kepada individu atau kelompok yang membutuhkan, seperti bantuan medis, bantuan keuangan bagi korban bencana alam, atau santunan untuk keluarga yang membutuhkan.
- Pembangunan/perbaikan/pembelian infrastruktur: bantuan untuk proyek pembangunan, perbaikan, atau pembelian infrastruktur yang diperlukan, seperti pembangunan sekolah, pembangunan fasilitas kesehatan, perbaikan jalan, atau pembelian peralatan.
- Masukkan nomor ponsel anda yang aktif
- Informasi kerabat terdekat (optional)
informasi tentang kerabat terdekat yang dapat dihubungi- Hubungan
- Nama Lengkap
- Nomor Hp
- Donasi akan ditujukan kepada
- Langkah 2 - Penerima
- Nama lembaga/yayasan: Tuliskan nama lengkap dari lembaga atau yayasan yang akan menggalang dana. Pastikan nama tersebut sesuai dengan dokumen resmi yang mengidentifikasi lembaga atau yayasan.
- Tujuan galang dana: Jelaskan dengan jelas tujuan dari penggalangan dana yang dilakukan oleh lembaga atau yayasan. Misalnya, untuk mendukung program pendidikan, bantuan kemanusiaan, pemeliharaan lingkungan, atau kegiatan sosial lainnya.
- Lokasi: alamat lengkap lembaga/yayasan.
- Pilih provinsi
- Pilih kota/kabupaten
- Pilih kecamatan
- Masukkan kode pos
- Langkah 3 - Judul
- Beri Judul untuk galang dana ini: tentukan judul yang mencerminkan tujuan dan urgensi penggalangan dana.
- Upload foto utama (cover) penggalangan dana: Unggah foto yang menjadi gambar utama atau cover dari penggalangan dana anda. Pastikan foto tersebut menarik perhatian dan menggambarkan secara jelas mengenai tujuan atau kondisi yang ingin anda galang dana.
- Langkah 4 - Cerita
- Bagian 1
- Ceritakan tentang Dirimu, Kejadian, dan Siapa saja yang terlibat serta berperan dalam kegiatan tersebut: ceritakan pengalaman pribadi anda terkait kegiatan yang sedang anda galang dana. Anda dapat menjelaskan bagaimana anda terlibat dalam kegiatan tersebut, apa yang memotivasi anda, dan mengapa anda merasa penting untuk membantu.
- Upload foto dirimu ketika berada di lokasi kejadian: unggah Foto anda ketika berada di lokasi kejadian. Pastikan foto tersebut menggambarkan kegiatan dan keterlibatan Anda dengan jelas dan meyakinkan.
- Bagian 2
- Jelaskan kondisi yang terjadi di lapangan (Yayasan atau Lembaga serta Organisasi): Ini adalah bagian di mana anda dapat menjelaskan secara detail kondisi yang sedang terjadi di lapangan, baik itu di yayasan, lembaga, atau organisasi tempat Anda terlibat dalam kegiatan galang dana.
- Upload Foto Mengenai Kondisi di Lapangan: Langkah ini meminta anda untuk mengunggah foto yang menggambarkan kondisi yayasan/lembaga.
- Bagian 3
- Ceritakan usaha yang telah dilakukan untuk mengumpulkan dana: Jelaskan langkah-langkah atau usaha yang telah Anda lakukan untuk mengumpulkan dana. Ini bisa berupa acara penggalangan dana, kegiatan amal, proyek sosial, atau upaya lainnya yang telah Anda lakukan.
- Upload foto mengenai usaha/kegiatan untuk mengumpulkan dana: Unggah foto-foto yang menampilkan usaha atau kegiatan yang telah dilakukan untuk mengumpulkan dana.
- Berapa biaya yang dibutuhkan dan bagaimana rencana penggunaannya?: Jelaskan secara rinci biaya yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan Anda dalam menggalang dana. Sertakan rencana penggunaan dana tersebut untuk memastikan transparansi kepada para donatur.
- Jelaskan alasan Galang Dana ini sangat dibutuhkan: Jelaskan dengan jelas dan meyakinkan mengapa galang dana ini sangat dibutuhkan. Ceritakan dampak positif yang akan dihasilkan dari pencapaian tujuan galang dana Anda.
- Upload foto pendukung alasan galang dana ini dibutuhkan: Unggah foto-foto yang mendukung alasan mengapa galang dana ini sangat dibutuhkan. Foto-foto ini dapat berupa gambar-gambar yang menampilkan dampak atau kondisi yang ingin anda perbaiki atau bantu melalui galang dana ini.
- Bagian 4
- Tulis doa, harapan, dan cita-cita untuk pasien yang mengidap penyakit: Sampaikan harapan dan doa untuk pasien, ceritakan impian dan tujuan yang ingin dicapai setelah sembuh dari penyakit ini.
- Upload foto doa, harapan dan cita-cita untuk pasien yang mengidap penyakit: Unggah foto yang menunjukkan momen doa, harapan, atau cita-cita bersama pasien dan keluarga.
- Bagian 1
- Langkah 5 - Ajakan
- Tuliskan Ajakanmu di Sosial Media: tulis ajakan yang menarik dan memotivasi untuk dibagikan ke sosial media.
- Langkah 6 - Target Donasi
- Tentukan Lama Galang Dana berlangsung: Pilih periode waktu yang dianggap cukup untuk mencapai target donasi.
- Tentukan Perkiraan Rencana Target Donasi: Jumlah dana yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan yang dijelakan dalam cerita penggalangan dana.
Untuk mengetahui status kotak dana, anda dapat melakukan langkah berikut:
- Buka aplikasi rumah berkat atau kunjungi situs www.rumahberkat.com
- Masuk akun rumah berkat anda.
- Klik ikon “titik tiga” pada bagian atas kanan halaman utama
- Pilih opsi “kotak dana” atau dapat klik ikon kotak dana pada menu slide.
- Di halaman, anda akan melihat daftar kotak dana beserta statusnya.
- Anda bisa menggunakan filter status untuk memudahkan penelusuran.
Berikut adalah beberapa status kotak dana beserta penjelasannya:
- Sedang berjalan: status ini menunjukkan bahwa kotak dana anda telah diverifikasi dan ditampilkan di aplikasi Rumah Berkat.
- Selesai: status ini menunjukkan bahwa kotak dana anda telah selesai penggalangan dana dan tidak dapat menerima donasi.
- Draft : status ini menunjukkan bahwa anda belum menyelesaikan pembuatan kotak dana di rumah berkat. Anda bisa melanjutkan atau menghapusnya.
- Gagal: Status ini menunjukkan kotak dana anda belum dapat disetujui oleh Tim Rumah Berkat dikarenakan beberapa
faktor:
- Kotak dana ganda
- Informasi cerita yang tidak lengkap/akurat.
- Kotak dana yang melanggar syarat dan ketentuan.
- Menunggu persetujuan: status ini menunjukkan kotak dana anda sedang dalam tahap validasi oleh rumah berkat.
- Terkunci: status ini menunjukan kotak dana sedang terkunci dikarenakan beberapa faktor diantaranya sebagai
berikut:
- Kotak dana belum lengkap atau ada pertanyaan yang belum diisi.
- Kotak Dana dengan unsur kebencian.
- Kotak Dana dengan unsur ketidakjujuran, kecurangan atau menyesatkan.
- Kotak Dana penyediaan akses terhadap rokok.
- Kotak Dana gambar grafis yang menimbulkan ketakutan.
- Kotak Dana yang palsu dan / atau kampanye yang meniru kampanye pihak lain tanpa sepengetahuan pihak lain tersebut.
- Kotak Dana yang berkaitan dengan benda tajam dan berbahaya seperti pisau, bahan peledak, senjata api dan lain-lain.
- Kotak Dana atau Cerita yang melanggar ketentuan Rumah Berkat
- Kotak Dana atau cerita yang bertujuan untuk bayar hutang pinjaman.
- Kotak Dana atau cerita yang bertujuan untuk keperluan tersier.
Pengajuan kotak dana anda gagal karena beberapa faktor, sebagai berikut:
- Kotak dana ganda
- Informasi cerita yang tidak lengkap / akurat.
- Gambar dalam cerita tidak sesuai dengan isi cerita,tidak jelas/buram.
- Kotak dana yang memuat konten yang dilarang.
Kotak dana anda secara otomatis akan muncul pada fitur rekomendasi donasi berdasarkan:
- Kedekatan geografis pengguna.
- Halaman kotak dana anda akan segera berakhir.
Rumah Berkat akan memilih kotak dana yang ditampilkan dalam fitur penggalangan dana mendesak di halaman utama. berdasarkan kebijakan rumah berkat.
- Pastikan cerita anda sesuai dengan tujuan galang dana.
- Pastikan akun anda sudah terverifikasi.
- Pastikan kotak dana anda sudah terverifikasi.
Untuk kotak dana dengan kategori bencana alam secara otomatis akan masuk pada fitur penggalangan dana mendesak.
- Anda dapat mengetahui bahwa kotak dana anda telah berhasil diverifikasi dengan melihat badge centang hijau di samping judul kotak dana.
- anda dapat memeriksa notifikasi untuk pengecekkan apakah kotak dana anda berhasil terverifikasi.
Ya, anda dapat mengubah kotak dana anda yang sedang berjalan mulai dari judul halaman, target donasi, batas waktu donasi, dan cerita yang akan di validasi oleh tim rumah berkat atas perubahan yang diajukan.
- Klik ikon “titik tiga” bagian atas kanan pada halaman utama atau menu slide klik ikon “kotak dana”
- Pilih halaman kotak dana sedang berjalan yang ingin disunting.
- Kemudian klik ikon “titik tiga” di bagian atas kanan.
- Pilih opsi “ubah kotak dana’
- Anda dapat mengubah informasi yang diinginkan.
- Klik “simpan”
- Perubahan yang diajukan pada kotak dana Anda sedang dalam proses validasi, dan status kotak dana Anda akan menjadi "Menunggu Persetujuan".
Untuk memperpanjang kotak dana yang sedang berjalan , anda dapat memilih salah satu dari 2 opsi berikut:
- Opsi 1:
- Klik ikon “titik tiga” bagian atas kanan pada halaman utama atau menu slide klik ikon “kotak dana”
- Pilih halaman kotak dana sedang berjalan yang ingin disunting.
- Kemudian klik ikon “titik tiga” di bagian atas kanan.
- Pilih opsi “ubah kotak dana’
- Pilih opsi “ubah”
- Anda dapat mengubah informasi pada bagian batas waktu donasi.
- Klik “simpan”
- Perubahan yang diajukan pada kotak dana Anda sedang dalam proses validasi, dan status kotak dana Anda akan menjadi "Menunggu Persetujuan".
- Opsi 2:
- Klik ikon “titik tiga” bagian atas kanan pada halaman utama atau menu slide klik ikon “kotak dana”
- Pilih halaman kotak dana sedang berjalan
- Klik tombol “lihat detail”
- Pada halaman detail kotak dana anda, klik ikon “titik tiga” pada bagian kanan atas.
- Pilih opsi “perpanjang kotak dana”
- Masukkan alasan mengapa anda ingin memperpanjang kotak dana, klik tombol “pilih”
- Pilih tanggal berakhir kotak dana yang diinginkan.
- Permintaan perubahan waktu kotak dana anda akan dikonfirmasi oleh rumah berkat.
Anda dapat membuat beberapa kotak dana untuk tujuan galang dana yang berbeda. Namun, anda dibatasi maksimal tiga kotak dana dengan status menunggu persetujuan, dimana anda harus menunggu validasi terlebih dahulu sebelum dapat membuat kotak dana baru.
Untuk mencari kotak dana sesuai dengan kategori, waktu atau status kotak dana. Anda dapat menggunakan fitur filter yang tersedia. Berikut langkahnya:
- Klik ikon “titik tiga” pada bagian atas kanan halaman utama
- Pilih opsi “kotak dana” atau dapat klik ikon kotak dana pada menu slide.
- Di halaman, gunakan filter status untuk memudahkan penelusuran.
- Gunakan filter search untuk mencari judul kotak dana
- Gunakan filter kotak untuk mencari kotak dana atau kotak dana fundraiser.
- Gunakan filter kategori untuk mencari kotak dana berdasarkan kategori tertentu.
- Gunakan filter status: untuk mencari kotak dana berdasarkan statusnya.
Untuk melakukan update kabar terbaru pada halaman kotak dana anda yang sedang berjalan, ikuti langkah berikut:
- Klik ikon “titik tiga” kanan atas pada halaman utama.
- Pilih opsi “kotak dana” atau dapat klik ikon kotak dana pada menu slide.
- Pilih kotak dana yang ingin anda update.
- Kemudian klik ikon “titik tiga” di bagian kanan atas.
- Pilih opsi “pengaturan kotak dana”.
- Pilih menu “tulis kabar”.
- Isi judul dan keterangan terkait kabar terbaru yang ingin anda informasikan kepada donatur.
- Klik tombol simpan.
Untuk langkah melakukan verifikasi kotak dana sebagai berikut:
- Verifikasi identitas
- Pastikan anda sudah masuk akun anda.
- Klik tombol “titik tiga” pada halaman utama
- Pilih halaman kotak dana sedang berjalan yang ingin disunting, kemudian klik ikok “titik tiga” dibagian kanan atas.
- Pilih opsi “pengaturan kotak dana”
- Klik menu “verifikasi”
- Anda akan melihat pop-up pertanyaan: "Apakah penerima manfaat sama dengan campaigner?"
- Jika anda menjawab “Ya” dan akun anda belum diverifikasi , klik tombol “verifikasi”
- Jika anda menjawab “tidak” dan akun anda belum diverifikasi, juga klik tombol verifikasi
- Isi semua data yang diminta untuk melakukan verifikasi identitas anda, klik tombol “simpan”
- Proses verifikasi identitas anda sedang dalam proses validasi oleh admin.
Catatan : Jika sebelumnya identitas anda sudah terverifikasi, anda akan langsung diarahkan ke verifikasi penerima manfaat.
- Verifikasi penerima manfaat
- Klik tombol “verifikasi” pada kolom verifikasi penerima manfaat.
- Isi identitas diri penerima manfaat, kemudian klik tombol “lanjutkan”
- Akan ada pertanyaan dengan “Apakah penerima manfaat memiliki rekening?”
- Jika Anda menjawab "Ya", silakan isi informasi rekening penerima manfaat, kemudian klik tombol "Lanjutkan". Proses verifikasi penerima manfaat sedang dalam proses validasi oleh admin.
- Jika Anda menjawab "Tidak", akan ada pertanyaan berikutnya: "Apakah penerima manfaat memiliki rekening?"
- Jika anda pilih opsi “tidak”, verifikasi penerima manfaat sedang dalam tahap proses validasi oleh admin.
- Jika anda pilih opsi “Ya”, pilih rekening bank penggalang dana untuk aktivitas pencairan dana. (kondisi apabila penggalang dana sudah mendaftarkan rekening).
- Jika anda pilih opsi “Ya”, silahkan klik tombol “tambahkan rekening bank”, Isi data rekening bank penggalang dana, lalu klik tombol “lanjutkan”. Verifikasi penerima manfaat sedang dalam proses validasi oleh admin. (kondisi apabila penggalang dana belum mendaftarkan rekening).
- Jika anda pilih opsi “Ya”, klik tombol “tidak mempunyai rekening”, dan verifikasi penerima manfaat anda sedang dalam prose validasi oleh admin. (kondisi apabila penggalang dana dan penerima manfaat tidak memiliki nomor rekening bank).
- Verifikasi rekening pihak ketiga
Verifikasi rekening pihak ketiga dibutuhkan apabila:
- Penggalang dana dan penerima manfaat tidak memiliki rekening.
- Penerima manfaat ingin melakukan pencairan dana ke rekening pihak ketiga.
Berikut langkah untuk verifikasi rekening pihak ketiga:
- Klik tombol “verifikasi” pada kolom verifikasi rekening pihak ketiga.
- Isi identitas diri pihak ketiga, kemudian klik tombol “lanjutkan”
- Silahkan isi nama bank dan nomor rekening bank pihak ketiga, kemudian klik “lanjutkan”
- Verifikasi rekening pihak ketiga sedang dalam proses validasi oleh admin.
- Verifikasi dokumen medis / dokumen lainnya
- Verifikasi dokumen medis
- Klik tombol “verifikasi” pada kolom verifikasi dokumen medis.
- Klik tombol “lihat contoh” jika ingin melihat contoh dokumen yang diminta.
- Klik tombol “upload file” dan muncul pop up pilih salah satu opsi dokumen yang akan diunggah.
- Klik tombol “lanjutkan” apabila dokumen sudah terunggah, verifikasi dokumen anda sedang dalam proses validasi oleh admin.
- Verifikasi dokumen lainnya
- Klik tombol “verifikasi” pada kolom verifikasi dokumen lainnya.
- Klik tombol “lihat contoh” jika ingin melihat contoh dokumen yang diminta.
- Klik tombol “upload file” dan muncul pop up pilih salah satu opsi dokumen yang akan diunggah.
- Klik tombol “lanjutkan” apabila dokumen sudah terunggah, verifikasi dokumen anda sedang dalam proses validasi oleh admin.
- Verifikasi dokumen medis